Momen perilisan adalah momen penting bagi setiap game, pasalnya banyak game yang terbilang kurang memuaskan disaat perilisan walaupun seiringnya waktu game tersebut semakin baik.
Fall Guys: Ultimate Knockout misalnya, Game garapan Mediatonic dengan genre last man standing ala Takeshi’s Castle atau yang biasa kita kenal dengan benteng takeshi ini, terbilang sukses dengan debutnya.

Benar saja, game yang berjudul Fall Guys: Ultimate Knockout ini dilaporkan telah meraih lebih dari jutaan player sejak perilisan. Bahkan dihari perilisan, game tersebut telah miliki setidaknya 1,5 juta player dalam kurun waktu satu hari saja.
Tak berhenti sampai disitu, Fall Guys: Ultimate Knockout juga berhasil menjadi top-seller di Steam store dan sempat menjadi top trending di beberapa platform seperti Twitch yang sudah ditonton sebanyak 30 juta jam dalam waktu 7 hari.
Fall Guys: Ultimate Knockout sendiri sudah dirilis sejak 4 Agustus 2020 pada platform PC(Steam) dan PS4 yang saat ini menjadi salah satu game gratis untuk member PS Plus.
Discussion about this post