Dengan perilisan PlayStation 5 yang hanya tinggal satu minggu, namun tampaknya beberapa fitur penting dari konsol generasi terbaru Sony mungkin belum sepenuhnya siap digunakan.
Seperti halnya informasi terkait PlayStation 5 yang baru-baru ini diumumkan Sony, dimana Sony menkonfirmasi bahwa penyimpanan PS5 yang dapat diperluas atau SSD Expandable tidak dapat digunakan, setidaknya saat perilisan.
Kabar ini diinformasikan langsung oleh juru bicara Sony dalam wawancaranya dengan The Verge, juru bicara Sony membenarkan kabar yang mengecewakan tersebut. Sony menyebutkan bahwa slot ekspansi dari penyimpanan PS5 tidak akan didukung saat peluncuran, namun slot tersebut dicadangkan dan bakal dapat digunakan dikemudian hari.

Artinya, penyimpanan dari konsol PlayStation hanya dibatasi pada SSD sebesar 825 GB atau lebih tepatnya haya 667 GB yang dapat digunakan untuk menyimpan file game. Meski begitu Sony menjelaskan kembali bahwa fitur dari slot tersebut hanya tidak dapat digunakan saat peluncuran, sementara update dari pembaharuannya masih dikerjakan meski hingga saat ini belum diumumkan tanggal kepastiannya.
Adapun PlayStation telah membagikan video tutorial yang cukup merinci untuk mentransfer data game PS4 ke konsol terbaru Sony, termasuk menggunakan kabel ethernet atau memasang HDD eksternal. Setidaknya game yang kompatibel dengan generasi sebelumnya tidak akan menghabiskan lebih banyak ruang istimewa dari SSD PS5.
PlayStation 5 rencananya akan diluncurkan pada tanggal 12 November untuk beberapa region, dan tanggal 19 untuk perilisan secara globalnya.
Discussion about this post